Jumat, 18 September 2009

Shalat tarawih tercepat di dunia

Gila bener, sholat dengan speed tercepat ini ada di kabupaten Inhu RENGAT RIAU. video ini telah di posting setahun yang lalu.

Seandainya di daftarin di Museum Rekor-Dunia Indonesia (MURI) atau bahkan Guiness Book of Record, kayaknya bakal jadi juaranya.


Layaknya ayam mematuk makanananya. Padahal telah diriwayatkan dengan Shahih ketika ada seorang sahabat yang Shalat dengan cepat maka dikatakan kepadanya bahwa ia harus mengulangi shalatnya karena ia belumlah shalat. Lalu bagaimana dengan yang ini? tidak kah shalat sahabat tadi lebih cepat dari pada ini?

Apa pendapat anda sebagai seorang Muslim dengan adanya fenomena semacam ini? silahkan berikan komentar!





Di Copas dari:

http://majalahummatie.wordpress.com/

Baca Selengkapnya...

Jumat, 21 Agustus 2009

Bahaya Bagi Perokok Pasif yang Terabaikan


KARANGAYAR-- Pengamat kesehatan, Dr Didik Prasetyo, mengingatkan publik yang selama ini berpendapat keliru yang mengatakan perokok aktif saja yang terkena dampak buruk merokok. Padahal, perokok pasif yang juga sama besarnya kena dampak negatif seringn terabaikan.

Didik Prasetyo dalam acara konsultasi publik soal rencana peraturan bupati kawasan bebas asap rokok, menunjukkan sekitar 57 persen rumah tangga di Indonesia rata-rata terdapat satu orang perokok aktif. Dari angka tersebut, 91,8 persen perokok tersebut berusia lebih 10 tahun.

Menurut Didik, angka tersebut sungguh memprihatinkan. Karena, sebgaian besar setiap penduduk ini terdapat satu anggota keluarga,bahkan lebih tergolong perokok aktif. Anggota keluarga lainnya, termasuk perokok pasif yang turut kena dampak buruk dari bahaya merokok.

Data lain menunjukkan, penduduk Indonesia ternyata masuk lima besar konsumen rokok dunia. Tercatat, menyebabkan kematian sebanyak 427.948 jiwa per tahun.

Jika melihat catatan di tingkat dunia, kematian akibat rokok 4,9 persen per tahun. Sekitar 70 persen terdapat di negera berkembang termasuk Indonesia.

Didik mengingatkan, dampak buruk bagi konsumen rokok sangat besar pengaruhnya terhadap derajat kesehatan seseorang. Beragam penyakit yang ditimbulkan akibat merokok.

"Yang perlu diperhatian publik sekarang, dampak butuk merokok bukan saja dialami perokok aktif saja. Tapi, juga perokok pasif. Ini yang kadang diabaikan dan tidak disadari oleh masyarakat. Perokok pasif yang terkena dampak buruk," tuturnya. (eds/rin)


Sumber:

http://republika.co.id/

Baca Selengkapnya...

Kamis, 20 Agustus 2009

Bedakan Password Facebook dan Email Anda


INILAH.COM, Jakarta - Kepopuleran situs jejaring sosial seperti Facebook dan Twitter telah menjadi target menarik penjahat online. Untuk menghindari kerugian, pengguna Facebook disarankan tidak menggunakan password sama dengan akun email atau akun online lain.

Aksi kriminal terbaru yang menyerang situs jejaring sosial termasuk Facebook dan Twitter terjadi pada Jumat lalu. Blogger pro-Georgia Cyxymu menjadi target serangan DDoS (distributed denial of service) dan menyebabkan jutaan user Facebook dan Twitter menghadapi masalah akses yang melambat bahkan offline secara total.

“Walaupun serangan itu menargetkan pada orang tertentu tapi juga berakibat pada seluruh komunitas. Kita tidak akan pernah tahu siapa dibalik serangan Cyxymu, tetapi mereka mempunyai akses ke bandwidth yang besar,” kata kepala peneliti di F–Secure Mikko Hypponen.

Komunikasi di Facebook bersifat hubungan personal dan komunitas pertemanan yang melibatkan tingkat kepercayaan yang tinggi. Tak ayal saat menerima pesan dari teman di Facebook itu sangat berbeda dengan menerima email spam dari orang tak dikenal.

Pengguna Facebook diingatkan untuk hati-hati jika ada teman yang meminta bantuan finansial. Pengguna Facebook harus melakukan cek identitas sebelum mengirimkan sejumlah uang, bahkan ketika pesan seperti itu muncul dari anggota keluarga atau kerabat lain yang dipercaya.

Sean Sullivan Security Advisor di F-Secure mengingatkan untuk hati-hati terhadap password. “Password yang lemah menyediakan jalan bagi penjahat untuk menghack situs jejaring sosial. Penjahat akan memanen daftar kontak, nomor telepon, serta informasi lain yang bisa dijual ke spammer untuk menghasilkan uang,” katanya.

Kerugian yang disebabkan oleh akun email yang dibajak lebih besar lagi jika password yang sama digunakan untuk akun email. Karena hal itu berarti penjahat menguasai password yang bisa digunakan untuk situs online lain.[ito]

sumber:
http://inilah.com/

Baca Selengkapnya...

Rabu, 19 Agustus 2009

Mengenal botol plastik yang kita pakai

Belakangan ini penggunaan bahan-bahan plastik sangat marak di masyarakat. Mulai dari pembungkus gorengan sampai botol-botol minuman air mineral, yang kebanyakan botol minuman dari plastik tidak aman untuk kesehatan.

Benarkah botol minuman dari plastik tidak aman untuk kesehatan?

Botol plastik yang aman untuk kesehatan

Menurut the green guide, website yang dimiliki oleh National Geographic Society, plastik yang aman untuk digunakan berulang-ulang untuk membungkus makanan atau menyimpan minuman adalah plastik yang terbuat dari high-density polyethylene (HDPE, or plastik #2), low-density polyethylene (LDPE, or plastik #4) dan polypropylene (PP, or plastik #5).


Simbol-simbol botol plastik

Simbol dan nomor pada botol adalah Resin Identification Code yang sudah menjadi standard dalam industri plastik sejak 1988. Pada umumnya nomor-nomor tersebut menunjukkan bahan dasar plastik tersebut yang saya ambil dari blog aku ingin hijau dengan beberapa tambahan.

Kalau jenis polyethylene terephthalate (PET-plastik #1) menurut U.S. Food and Drug Administration (FDA) aman diguankan baik untuk botol yang sekali pakai maupun botol yang digunakan berulang-ulang. Kemungkinan di negara kita, resin yang digunakan untuk membuat botol sekali pakai itu tidak dibedakan alias disamakan saja dengan botol yang bisa dipakai ber ulang-ulang.

Nah jadi kalau sampeyan habis meminum air mineral botolan disana ada tertulis PET 1 dan ada tulisan "rusak botol ini setelah digunakan" Jangan lagi digunakan sehabis dipakai ye!


HDPE (high density polyethylene) biasa dipakai untuk botol susu yang berwarna putih susu, aman untuk digunakan




PVC (polyvinyl chloride) adalah plastik yang paling sulit di daur ulang. Plastik ini bisa ditemukan pada plastik pembungkus (cling wrap), dan botol-botol. Kandungan dari PVC yaitu DEHA yang terdapat pada plastik pembungkus dapat bocor dan masuk ke makanan berminyak bila dipanaskan. PVC berpotensi berbahaya untuk ginjal, hati dan berat badan.
LDPE (low density polyethylene) biasa dipakai untuk tempat makanan dan botol-botol yang lembek. Barang-barang dengan kode #4 dapat di daur ulang dan aman untuk tempat makanan



PP (polypropylene) kebanyakan botol-botol minuman terbuat dari bahan ini karena aman untuk kesehatan. Ciri-ciri adalah biasa botol transparan yang tidak jernih atau berawan.

PS (polystyrene) lebih dikenal sebagai SStyrofoam. Sangat tidak disarankan, tapi biasa dipakai sebagai bahan tempat makan di restoran -restoran. Styrine sebagai bahan dasarnya jika bersentuhan dapat mengakibatkan iritasi kulit, mata, kelelahan, dll.

Other (biasanya polycarbonate) bisa mengeluarkan bahan utamanya yaitu Bisphenol-A ke dalam makanan dan minuman yang berpotensi merusak sistem hormon. Hindari bahan plastik Polycarbonate.



Baca Selengkapnya...

English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified